Berita Terkini dan Terpercaya
KontakIndeks Berita

Bupati Tapin Hadiri Halal Bihalal Warga Tapin di Perantauan, Perkuat Silaturahmi dan Rasa Kebersamaan

FB IMG 1747484720085

RANTAU, fokusbanua.com – Bupati Tapin H. Yamani bersama Ketua TP PKK Tapin Hj. Faridah menghadiri acara Halal Bihalal warga Tapin yang berada di perantauan, khususnya di wilayah Banjarmasin dan sekitarnya.

Kegiatan ini digelar oleh Ikatan Keluarga Kabupaten Tapin (IKKAPIN) pada Sabtu (17/5/2025) dan berlangsung penuh keakraban serta kehangatan.

Acara tersebut turut dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan H. Muhidin beserta istri, Pj Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Muhammad Syarifuddin beserta istri, Sekda Tapin H. Sufiansyah beserta istri, serta para pejabat dan tokoh penting lainnya, termasuk Bupati Tapin periode 2003–2013 dan 2013–2023.

Dalam sambutannya, Bupati H. Yamani mengaku sangat mengapresiasi kegiatan ini sebagai momen penting untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga, baik yang tinggal di Tapin maupun yang merantau ke luar daerah.

“Kita senang bisa bersilaturahmi langsung dengan warga Tapin yang ada di luar daerah. Ini menjadi ajang saling mengenal, berbagi kabar, dan memperkuat rasa kebersamaan,” ungkapnya.

Bupati Yamani juga berharap agar kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut di tahun-tahun mendatang, sebagai wadah untuk memperkuat ikatan emosional antara warga perantauan dengan kampung halaman.

“Selama saya bisa, saya akan terus berpartisipasi. Kalau diundang, insyaallah saya datang,” ujarnya.

Kegiatan Halal Bihalal ini bukan hanya menjadi ajang temu kangen, tetapi juga simbol persatuan dan kepedulian antara pemerintah daerah dan warganya di perantauan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *